Acara peluncuran perdana yang berlangsung di Jakarta Convention Center(14/01) ini juga disaksikan Pembalap MotoGP, Jorge Lorenzo. Kedatangan pembalab berdarah Spanyol kali ini hanya untuk menyapa penggemarnya saja.
Presiden Direktur YMKI Dyonisius Beti mengatakan “Kendaraan ini merupakan salah satu solusi baru bagi masalah kemacetan di kota kota besar seperti Jakarta. Lexam merupakan jawaban bagi konsumen yang menginginkan kenyamanan bebek tapi punya kelebihan skutik (skuter matik).” Jelas Dyon.
Ada enam kota di Indonesia yang menjadi target utama Yamaha untuk pendistribusian Lexam yaitu Jakarta, Surabaya, Palembang, Medan, Makassar serta Denpasar. “Kita optimis untuk Lexam akan meraih sukses dari model sebelumnya.” tambah Dyon.
Dalam sebulan YMKI menargetkan penjualan 1500 unit. “Kita belum berani lebih dari angka itu karena untuk menggunakannya perlu sosialisasi dan pengedukasian terlebih dahulu. Untuk harga, Lexam kita lepas 16,4 juta per unit on the road Jakarta.” pungkas Dyon.
0 comments:
Post a Comment