Kawasaki Estrella 250 adalah motor keluaran Kawasaki yang membawa design era 70 dan 80 -an. Kawasaki Estrella 250 dibekali mesin 249 cc dengan satu silinder serta berpendingin udara. Tenaganya pun mencapai 17,4 hp pada 7.500 rpm hingga 18,8 Nm pada 5.500 rpm. Torsinya pun lebih besar dengan diameter piston 66 mm serta langkahnya mencapai 73 mm.
Supaya kesan retro-nya semakin kental, rem belakang Kawasaki Estrella 250 masih mengandalkan model tromol. Sedangkan di bagian depan menggunakan rem cakram. Agar mudah dijangkau oleh pengendara, jarak jok dengan tanah dibuat tak terlalu tinggi, hanya 73,9 cm.
Tak ketinggalan desain blok mesin dan knalpot Kawasaki ini ujungnya mengecil yang dibuat sederhana mungkin untuk menguatkan kesan vintage pada motor ini.
Kawasaki Estrella 250 204 tersedia dalam beberapa varian warna yakni candy blue, candy green danspark (hitam) seharga 518,700 yen atau setara Rp 60 juta.
Sedangkan model spark dijual lebih mahal lantaran model ini edisi khusus yakni seharga 533,400 yen atau kurang lebih Rp 62 juta.
sumber: sooperboy
0 comments:
Post a Comment